Iklan

iklan

Kapolres Murung Raya Pimpin Upacara Tradisi Pelepasan Purna Tugas Kabag SDM

admin
Jumat, 31 Maret 2023 | Maret 31, 2023 WIB Last Updated 2023-04-02T12:08:42Z

Murung Raya - Mengakhiri masa tugasnya, salah satu personel Perwira Polres Murung Raya melaksanakan upacara tradisi pelepasan Purna Tugas dengan tradisi Pedang Pora di halaman Mapolres Mura, Jumat (31/3/2023) pagi.

Adapun yang personel yang Purna Tugas yaitu Kabag SDM Polres Mura Kompol Kurniadi.

Kegiatan Pelepasan Purna Bakti dipimpin langsung Kapolres Mura AKBP Irwansah, S.I.K., M.M. dihadiri Wakapolres Mura Kompol Syamsurizal Prima, S.I.K seluruh pejabat Utama (PJU) Polres Mura, anggota dan Ketua Cabang Bhayangkari Mura Ny. Dewi Ayu Irwansah dan Wakil Ketua Cabang Bhayangkari Mura beserta pengurus.

Kapolres Mura mengatakan didepan kita, para senior yang telah memasuki masa purna tugas, sebagai pimpinan di Polres Mura, atas nama pribadi dan kesatuan serta Polri pada umumnya, saya menghaturkan penghargaan dan ucapan terima kasih atas dedikasi, pengabdian, serta pengorbanan selama mengabdi di Institusi Kepolisian.

“Purna tugas merupakan suatu hal yang bersifat wajar dan harus dilewati oleh setiap anggota Polri. Purna tugas bukan berarti kita berhenti untuk berkarya, namun sebagai wadah untuk babak baru mengembangkan minat. Masa pensiun bukan merupakan suatu hal yang menakutkan namun lembaran baru yang akan dilalui oleh kita semua,” terangnya.

AKBP Irwansyah menyatakan, keberhasilan tugas kepolisian dan perkembangan Polri tidak lepas dari peran dari masyarakat, termasuk sumbangsih dan Dharma Bakti para Purnawirawan Polri.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Mura mengucapkan banyak terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Kompol Kurniadi atas segala kinerja yang luar biasa serta loyalitas yang patut dibanggakan dan dedikasi yang tinggi bagi institusi Polri. 

“Selamat jalan ksatria Bhayangkara. Selamat telah berhasil melewati masa dinas yang Panjang. Selamat kembali pada masyarakat dan Polri berterima kasih atas pengabdian yang selama ini telah diberikan,” ucapnya. (Anang F)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kapolres Murung Raya Pimpin Upacara Tradisi Pelepasan Purna Tugas Kabag SDM

Trending Now

Iklan

iklan