Iklan

iklan

Kurang Lebih 4.630 Prajurit Laksanakan Gladi Bersih Upacara Parade dan Defile HUT ke-78 TNI

Selasa, 03 Oktober 2023 | Oktober 03, 2023 WIB Last Updated 2023-10-22T07:10:24Z


Jakarta Pusat - Gladi bersih Upacara Parade dan Defile dalam rangka HUT ke-78 TNI, melibatkan kurang lebih 4.630 Prajurit sebagai pasukan upacara serta menggelar berbagai Alutsista milik TNI, bertempat di Pelataran Silang Monas Gambir Jakarta Pusat, Selasa (03/10/2023).


Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono bersama Kepala Staf Angkatan menyaksikan langsung jalannya gladi bersih upacara HUT Ke-78 TNI.


Disela-sela kegiatan gladi bersih, Pangdam Jaya bersama beberapa staf Kodam Jaya dan Kapolres Metro Jakarta Pusat, menyempatkan diri meninjau serta menaiki Ranpur yang digelar dalam kegiatan gladi bersih.


Pada kesempatan gladi bersih kali ini, terdapat sejumlah warga masyarakat turut serta berbahagia menyaksikan jalannya gladi bersih upacara HUT Ke-78 TNI, bahkan ada beberapa warga yang mendapat kesempatan menaiki Ranpur.


Pengerahan kekuatan pasukan Upacara Parade terdiri dari Kelompok Panji-Panji, 1 Brigade Gabungan (1 Yon POM, 1 Yon Wan TNI dan 1 Yon Taruna Akademi TNI), 1 Brigade TNI AD, 1 Brigade TNI AL, 1 Brigade TNI AU, 1 Yon Gabungan Komcad dan Komduk dan Satsik.


Sedangkan komposisi Defile Pasukan dan Alutsista terdiri dari 1 Yon Drumband gabungan Taruna Akademi TNI, Kelompok Panji-Panji, 1 Brigade Gabungan (1 Yon POM, 1 Yon Wan TNI dan 1 Yon Taruna Akademi TNI), 1 Brigade TNI, 1 Brigade TNI AD 1 Brigade TNI AL, 1 Brigade TNI AU, 1 Yon Gabungan Komcad dan Komduk, 1 Kompi Pasukan Teatical.


Sampai berita diterbitkan, gladi bersih upacara HUT Ke-78 TNI, berjalan dengan tertib aman dan lancar.


(M.Solichin)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kurang Lebih 4.630 Prajurit Laksanakan Gladi Bersih Upacara Parade dan Defile HUT ke-78 TNI

Trending Now

Iklan

iklan