Iklan

iklan

Berkas Pencalonan Ahmad Gunadi Diterima Ketua Tim Penjaringan PDIP

Senin, 15 April 2024 | April 15, 2024 WIB Last Updated 2024-06-22T22:06:00Z


Muara Teweh- Pengembalian atau penyerahan berkas pencalonan bakal calon bupati Kabupaten Barito Utara Ahmad Gunadi dilaksanakan pada Senin tanggal 15 April 2024. Pengembalian berkas pencalonan diserahkan ke Sekretariat Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrarasi Indonesia Perjuangan (DPC PDIP) Barito Utara.

 

Penyerahan berkas disambut hangat oleh Ketua DPC PDI Perjuangan Barito Utara Sastra Jaya dan Ketua Tim Penjarinan PDIP Barito Utara Henny Rogsiaty Rusli.

 

“Salam hormat yang luar biasa kami sampaikan, karena pada hari ini merupakan pendaftaran pertama oleh Ahmad Gunadi. Namun untuk pengambilan formulir pendaftarannya nomor urut 6, dan untuk pengembalian formulir pendaftarannya Ahmad Gunadi yang pertama kalinya,” kata Ketua Tim Penjaringan Bakal Calon Bupati Barito Utara PDIP, Henny Rosgiaty Rusli, Senin (15/4/2024).

 

Dikatakan Henny Rosgiaty Rusli, berkas yang diserahkan Ahmad Gunadi ini akan dilakukan diverifikasi dan diproses serta akan disampaikan ke DPP PDI Perjuangan. Formulir pendaftaran bakal calon Bupati Barito Utara yang dikeluarkan PDI Perjuangan ada 5 (lima) formulir pendaftaran.

 

Pengambilan lima formulir pendaftara PDI Perjuangan tersebut yaitu Sastra Jaya, Henny Rosgiaty Rusli, Karianto Saman, Taufik Nugraha dan Felix S Tingan serta Ahmad Gunadi yang telah mengembalikan formulir pendaftaran.

 

Ketua DPC PDI Perjuangan, Sastra Jaya menyampaikan atas nama Ketua dan semua pengurus DPC PDIP Barito Utara, PAC, Ranting, dan Anak Ranting berterima kasih atas kedatangan Ahmad Gunadi dan rombongan ke DPC PDI Perjuangan Barito Utara.

 

“Semoga kegiatan yang baik ini akan berlanjut dan mengikuti proses yang ada di PDIP serta pada saatnya nanti berpasangan siapapun itu. Dan untuk kami di PDIP Barito Utara yang sudah mengambil formulir pendaftaran ini kader PDIP sendiri yaitu saya sendiri Sastra Jaya, Henny Rosgiaty Rusli, Karianto Saman, Taufik Nugraha dan Felix SY Tingan serta Ahmad Gunadi yang telah mengembalikan formulir pendaftaran pencalonan pada hari ini,” kata Sastra Jaya.

 

Dikatakan Sastra, siapapun orangnya nanti yang dipercaya oleh DPP PDIP akan didukung oleh pengurus DPC PDI Perjuangan Kabupaten Barito Utara.

 

Lebih lanjut Sastra Jaya menyampaikan, kedatangan Ahmad Gunadi ke DPC PDIP ini pasti ada dasarnya. Ia juga mengatakan dirinya akan menjamin bahwa berkas pencalonan ini akan sampai ke DPP PDIP, namun hasilnya nanti kita sama-sama tidak tahu karena itu merupakan kewenangan Ketua Umum PDIP. Namun prosesnya akan kami kawal hingga ke DPP PDIP.

 

Penyerahan formulir pendaftaran Ahmad Gunadi ke DPC PDI Perjuangan dikawal oleh Wakil Ketua II DPRD Provinsi Kalteng, anggota DPRD Barito Utara H Surian Noor, Mustafa Joyo Muhtar, Nurianto, Riza Faisal dan anggota DPRD terpilih, Ardianto, Patih Herman AB dan Jiham Noor serta pengurus partai Demokrat lainnya.(rif/red/AF)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Berkas Pencalonan Ahmad Gunadi Diterima Ketua Tim Penjaringan PDIP

Trending Now

Iklan

iklan