Iklan

iklan

Pj Bupati Barito Utara Canangkan Gerakan Pembagian Bendera Merah Putih

Senin, 29 Juli 2024 | Juli 29, 2024 WIB Last Updated 2024-08-02T02:03:03Z

Muara Teweh – Pj Bupati Barito Uara Drs Muhlis bersama unsur FKPD, Pj Sekda Jufriansyah, Staf Ahli Bupati, asisten Sekda, kepala perangkat daerah mencanangkan gerakan pembagian bendera Merah Putih untuk seluruh masyarakat di Kabupaten Barito Utara, usai penutupan Festival Budaya Iya Mulik Bengkang Turan (FBIMBT) tingkat Kabupaten tahun 2024, di eks Bandara Beringin Muara Teweh, Senin (29/7/2024) malam.

Pj Bupati Barito Utara Drs Muhlis mengatakan atas nama masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Barito Utara sangat mendukung ide dan gagasan yang dicanangkan oleh Pemerintah Pusat melalui Kementerian Dalam Negeri bahwa dalam rangka menyemarakkan Peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke 79 tahun 2024 dengan gerakan pembagian bendera merah putih serentak untuk seluruh masyarakat indonesia.

“Tujuan dari pembagian bendera Merah Putih ini tidak lain adalah untuk menambah kecintaan kita selaku masyarakat Indonesia akan cinta tanah air dan bangsa indonesia,” kata Pj Bupati Muhlis.

Dikatakan Pj Bupati, seiring dengan perkembangan zaman globalisasi dan digitalisasi ini akan terus menggerus rasa nasionalisme generasi muda kita, dimana generasi muda disuguhkan dengan budaya-budaya barat yang sangat tidak mencerminkan budaya kita ketimuran. 

“Semoga melalui gerakan pembagian bendera Merah Putih serentak seluruh Indonesia ini menjadi simbol penguat rasa cinta tanah air dan bangsa serta menjadi pengingat bahwa dahulu perjuangan para pahlawan pendahulu kita dengan susah payah selama kurang lebih 3,5 abad mengusir penjajahan di atas muka bumi pertiwi,” kata Muhlis.

Lebih lanjut Muhlis dengan segenap jiwa raga dan materi sudah dikorbankan oleh para pahlawan pendahulu kita yang telah gugur merebut kemerdekaan dari tangan penjajah, oleh sebab itu kita selaku generasi penerus bangsa harus sadar akan cinta tanah air dan bangsa melalui gerakan pembagian bendera merah putih serentak ini.

“Saya berharap dengan semangat menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke 79, walaupun rintangan menghalangi, akan tetapi negera harus terus melaju kedepan untuk indonesia maju,” imbuhnya.

Demikian juga kata kata dia, dengan Kabupaten Barito Utara bisa melewati rintangan dan halangan yang menghalangi demi kemajuan Kabupaten Barito Utara menuju Barito Utara Bermartabat, Masyarakat Berakhklak dan Pembangunan Tumbuh Pesat.

Pada kesempatan itu juga Pj Bupati mengajak semua jajaran aparatur pemerintah serta lapisan masyarakat di daerah ini untuk mengibarkan bendera Merah Putih besok lusa mulai tanggal 1 Agustus sampai dengan 31 Agustus 2024.

“Hal ini sebagai bentuk kecintaan kita terhadap tanah air dan bangsa serta penghormatan kepada para pahlawan pendahulu kita yang telah gugur dalam merebut kemerdekaan republik indonesia dari tangan penjajah,” pungkasnya.(Tim/red)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Pj Bupati Barito Utara Canangkan Gerakan Pembagian Bendera Merah Putih

Trending Now

Iklan

iklan